E-mail : desa_tamblang@ymail.com

Persiapan Hari Raya Galungan

Betapa senang hatiku, setiap menjelang hari raya Galungan dan Kuningan. Hari Raya Galungan bagiku mempunyai keistimewaan tersendiri. Berkumpul bersama keluarga besar di kampung Tamblang adalah hari yang kutunggu-tunggu. Bertemu dengan sepupu, berbagi pengalaman, dan juga belajar mejejaitan banten.

Menjelang penampahan Galungan pada hari Selasa Wage Dungulan, kami sekeluarga siap-siap menyembelih ayam dan mengolah daging babi. Terbayang olehku wah, betapa nikmatnya masakan yang akan aku nikmati. Kami berbagi tugas, ada yang memarut kelapa, membuat bumbu, mengolah sate dan lawar, pepes, dan aneka masakan lainnya.

Kami menghaturkan banten saiban. Banten saiban berisi nasi dan lauk pauk yang di masak hari ini. Selesai menghaturkan banten kami membantu menyiapkan hidangan untuk kami sekeluarga.

Selanjutnya kami menyiapkan penjor, membuat perhiasan penjor. Sore hari pada penampahan Galungan penjor dipasang di halaman luar dilengkapi dengan sanggah penjor. Kami juga memasang pacaningan, lamak, gegantungan pada pelinggih disekitar rumah dan di tempat-tempat banten dihaturkan. Setelah beres kami sekeluarga natab sesayut pabiyakala, dilengkapi dengan prayascita dan memohon air suci. Sebelumnya kami menghaturkan segehan cacah warna lima sebanyak 3 tanding, masing-masing di natar sanggah, halaman rumah, dan halaman luar rumah.

Demikianlah kegiatan persiapan hari raya Galungan yang kami lakukan di kampung Tamblang. Menjelang hari raya Galungan di kampung Tamblang sangat berkesan bagiku karena dapat belajar banyak tentang makna upacara.

No comments:

Post a Comment